Kamis, 05 Maret 2009

PENSI Anak Bangsa "Selamatkan Generasi Muda dari Kekerasan dan Narkoba"

#

Ketika brosur ini ditempelkan di Rental Play Station Iir (salah satu anak Krucil) di Lebax's City, spontan aja anak-anak band KruChild langsung telp gw. Yang pertama telp adalah Hafid "Khebhot" Beda. Dia bilang di telp, "Nas ada panggung nie" gw jawab, "dimana?" terus dia melanjutkan dengan berkata "di Balai Rakyat, panitianya Amran (abangnya Ucil) gimana? kita naik gak?". Gw sempet bingung saat itu, disamping habis ditinggal sahabat-sahabat gw yang pada jalan ke Bojonegoro, personilnya juga belum siap, karna didalam rombongan Bojonegoro, beberapanya adalah personil KruChild. Akhirnya gw bilang sama Khebot, "oke jadi, tanggal brp maennya?" dia menjawab "tanggal 1 maret nas, dan pendaftaran terakhirnya tanggal 15 februari ini..."

Awalnya gw sempet bingung, siapa yang bakal ngisi kekosongan personil KruChild. Trus Khebot mulai menyebutkan nama-nama yang pernah nge-band bareng KruChild, dari Ari "Kenay", Husein "Dublin", dan yang lain-lain. Tapi gw pikir, mereka juga sibuk dengan pekerjaannya masing-masing, jadi gw putuskan untuk merekrut orang-orang deket aja. Untuk pendamping gw di Guitar, gw ambil Robby, sedangkan drum gw kasih Khebot, sambil menunggu Supri "Suplex" yang katanya cuma 3 hari di Bojonegoro. Untuk sementara Robby pegang Bass dulu. Sedangkan Vokal pada saat itu gw kasih Robby juga, gw cuma Backing aja dia, coz Vokal aslinya belum keliatan batang hidung-nya. Persiapan mulai KruChild jalani, mulai dari mempersiapkan uang pendaftaran, sampai uang buat latihan. Memang, kendala KruChild cuma di "Ekonomi", jadi KruChild jalankan dengan apa adanya aja.

Gak lama, Suplex tlp gw, dia menanyakan soal acara tersebut, dan gw bilang "KruChild ikut..." maka posisi Drum pun dikembalikan kepadanya. Sedangkan Khebot, kembali memegang Bass. Malam Kamis, Agung "Bhegenk" datang ke Bukafe324, setelah sekian bulan tidak muncul, gw langsung bertanya pada dia "loe mau ikut gak Genk?" dia menjawab "ikut apaan Nas?", gw terusin pembicaraan dengan mengatakan "ada PENSI tanggal 1 di Balai Rakyat, loe mau ngisi Vokal gak?" tanpa pikir panjang lagi dia langsung menjawab "Iya...!! gw mau...". Akhirnya perfect sudah anggota KruChild, tinggal mempersiapkan latihan untuk pementasan tersebut.

Pertama KruChild mempersiapkan lagu yang akan dibawakan, Khebot mengusulkan lagu Jengah-Pas Band, sedangkan gw sempet kepikiran untuk membawakn lagu Musnah-nya Andra & The Backbone, kalau Robby mengusulkan lagu Cinta Gak Punya Mata milik Kobe, dan Bhegenk Bendera, kalau Suplex seh ikut aja apa kata KruChild. Akhirnya KruChild sepakat membawakan lagu Bendera milik Coklat, sedangkan untuk lagu kedua-nya lagu milik KruChild, yang diciptakan oleh Rio "Richard" yang berjudul Sisi Kelam.

Untuk tempat latihan, hampir seluruhnya, setiap kami latihan selalu di Palm Studio, yang terletak di Gg. Langgar II, belakang Musholla. Karena disamping terjangkau harga dan jaraknya, KruChild sedikit menguasai alatnya, jadi gak begitu sulit saat latihan disana. Malam pertama latihan kami tidak ada yang istimewa, karena Bhegenk gak bisa datang, coz dia terkena kendala alam, yaitu hujan yang lebat, mengguyur daerah Cipedak, kota kelahirannya dan sangat ia banggakan.

Latihan kedua pun sama, Bhegenk tidak bisa datang lagi, dia beralasan tidak punya ongkos, tapi ketika KruChild ngumpul dirumah Adi "Dewa", tiba-tiba saja dia sudah berada disana bersama Yuni "Bhegenk", pacarnya. Dengan nada menyindir gw bertanya kepadanya, "Genk, katanya gak punya ongkos loe?" dia pun menjawab dengan santai "gw bareng Yuni Nas, dijemput tadi..." gw hanya membalas dengan senyum... Setelah semua kumpul tinggal Suplex, ternyata dia sudah berada di Studio bareng anak-anak EVO.

Diperjalanan KruChild sempat kehujanan, gw sama Khebhot sempet godain cewe yang kebetulan berjalan pulang kearah yang kami tuju juga. Gw sama Khebhot neduh di depan Musholla Gg. Langgar II, sedangkan Bhegenk, Roby, dan Yuni di warung tanjakan, gak lama mereka turun gabung berteduh di depan Musholla. Ujan gak juga reda, tapi semangat KruChild begitu menggebu-gebu hingga akhirnya gw selonin duluan untuk menerobos hujan menuju studio, gak lama anak-anak pada nyusul ngikutin jejak gw.

Sampai di studio, anak-anak Evo Band belum check out, gw sempetin melihat mereka latihan, dan ternyata Suplex ngebantuin mereka dengan memegang Bass. Setelah menunggu sekitar 20 menit, tiba-tiba Jaka "Jack" keluar sambil berbisik ke gw, "Nas, ada tambahan gak? coz senar 5 putus sama gw". Spontan gw bilang ada, sambil memberikan tambahan, otak gw juga berfikir, berarti KruChild gak bisa latihan disini, dikarenakan senar putus, trus yang jaga studionya gak bisa masang karena Ibu-ibu yang jaga.

Sambil nunggu hujan reda, KruChild membicarakan studio mana yang akan dipakai untuk gladiresik. Akhirnya semua sepakat main di Stupa Studio (terletak di belakang Halte Komplek A.L.). Gw sama Suplex jalan duluan untuk melihat situasi disana, apakah bisa latihan malam ini disana. Singkat kata, sampai disana ternyata bisa main, kalo gak salah sekitar jam 11. Langsung gw telp anak-anak KruChild yang masih di Palm Studio. Dan mereka pun bergerak menuju Stupa Studio dibawah gerimis yang mengguyur.

Sebelum latihan gw sempetin untuk beli Pick, soalnya Pick gw abal-abal, jadi gw beli yang agak "mendingan" dikit. Setelah KruChild kumpul, KruChild langsung masuk kedalam, habis check sound, KruChild memulai latihan dengan First Song Bendera milik Cokelat dilanjutkan Sisi Kelam karya Rio. Alhamdulillah malam itu latihan KruChild tidak ada hambatan hingga latihan berakhir, dan malam itu kami pulang dengan membawa perasaan yang tak menentu sambil disejukan dengan guyuran gerimis malam.

Tidak ada komentar: